potretcelebes.com, Palu – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Palu meraih penghargaan bergengsi dari Kadin Nasional atas kesuksesan program inisiatif mereka yang dikenal dengan ‘Ayo Berkadin’. Gufran Ahmad, Ketua Kadin Kota Palu, mengonfirmasi bahwa program ini telah diadopsi sebagai program nasional oleh Kadin Indonesia.
“Program Ayo Berkadin ini adalah program yang diinisiasi oleh Kadin Palu, yang diadopsi oleh Kadin Indonesia sebagai program nasional, program ini kami mulai di bulan November 2023. Dalam program ini, kami memberikan informasi tentang tujuan dan manfaat menjadi anggota Kadin,” ucap Gufran ke potretcelebes.com pada Rabu (31/7/24).
Program ini bertujuan untuk memberikan informasi mendalam tentang manfaat dan tujuan menjadi anggota Kadin, memfasilitasi business matching, menyelenggarakan pelatihan peluang usaha, serta memperluas jaringan antar pengusaha lokal.
“Kami sangat bangga bahwa inisiatif kami di Kadin Palu telah diakui secara nasional oleh Kadin Indonesia. Program ini menjadi landasan bagi pengusaha dan perusahaan untuk bergabung dengan Kadin, sebelum mereka menjadi anggota resmi,” ujar Gufran.
Gufran juga mengucapkan terima kasih kepada Kadin Indonesia atas penghargaan ini, yang menurutnya menjadi dorongan besar bagi kelangsungan program ini di tingkat nasional.
Dengan diadopsinya ‘Ayo Berkadin’ sebagai program nasional, Gufran berharap program ini dapat terus mendukung pengusaha, terutama UMKM, dalam mengembangkan usaha mereka untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat lokal.
Program ‘Ayo Berkadin’ telah terbukti efektif dalam memperkuat hubungan antar-pengusaha dan meningkatkan kualitas usaha di Kota Palu, serta diharapkan akan memberi dampak positif yang serupa di seluruh Indonesia.