BeritaOlahraga

CFD ‘Buol Sport Tourism 2025’ Siap Digelar 2 Februari!

282
×

CFD ‘Buol Sport Tourism 2025’ Siap Digelar 2 Februari!

Sebarkan artikel ini
Area Jalur CFD Buol. Foto: Dok Diskominfo Buol

POTRETCELEBES, Buol – Pemerintah Kabupaten Buol melalui Sekretaris Daerah, Dadang, bersama Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Purnomo, menggelar rapat koordinasi final untuk mempersiapkan pelaksanaan Car Free Day (CFD) yang rencananya akan digelar pada 2 Februari 2025.

Baca Juga: Tiga Kepala Daerah Baru di Sulteng Akan Dilantik Presiden Prabowo pada 6 Februari

Rapat tersebut berlangsung di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Buol pada Jumat, (24/1/2025).

Dalam laporan yang disampaikan Kepala Disporapar, Purnomo, persiapan untuk CFD ini melibatkan berbagai instansi terkait, seperti Dinas Kependudukan, Dinas Kesehatan, TNI, Polri, dan Samsat, guna memastikan kelancaran acara.

CFD dengan tema “Buol Sport Tourism 2025” ini dijadwalkan akan dihadiri oleh Bupati dan Sekretaris Daerah Kabupaten Buol, yang akan membuka acara dengan pelepasan balon dan senam bersama.

Selain itu, berbagai cabang olahraga dan klub senam akan turut memeriahkan acara ini untuk memperkenalkan olahraga kepada masyarakat sekaligus mendorong partisipasi aktif dari warga.

“Kegiatan ini bertujuan memberikan ruang bagi masyarakat untuk berolahraga dan menikmati ruang publik tanpa gangguan kendaraan,” ujar Sekretaris Daerah, Dadang, dikutip dari Facebook Diskominfo Buol.

Ia menambahkan, CFD juga bertujuan untuk mendukung perekonomian lokal dengan melibatkan UMKM dalam kegiatan ini.

Instansi lain yang turut berperan dalam meramaikan acara adalah Bank BPD, BRI, serta Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), yang akan membantu dalam berbagai kegiatan pendukung.

Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Kominfo Statistik dan Persandian, Suondo D. Sanua, mengingatkan pentingnya memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat terkait pelaksanaan CFD.

Ia juga menekankan perlunya perhatian terhadap isu kemanusiaan, seperti ketersediaan darah, yang akan turut mendukung kegiatan sosial di acara tersebut.

Kasat Lantas Polres Buol, Syamsuddin, menyampaikan bahwa pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi CFD sudah dipersiapkan, termasuk penutupan area parkir di sekitar Rumah Sakit Mokoyuri untuk menghindari kemacetan. Penutupan tersebut juga bertujuan memastikan kelancaran arus lalu lintas selama berlangsungnya acara.

Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak terkait, kegiatan CFD di Kabupaten Buol diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat positif bagi masyarakat. Rapat koordinasi ini pun menghasilkan komitmen bersama untuk kesuksesan pelaksanaan CFD yang akan dimulai pada 2 Februari 2025.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *